Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

6 Aplikasi Manajemen Waktu Belajar Terbaik untuk Pelajar


Di tengah pandemi ini, banyak pelajar jadi bersikap acuh tak acuh terhadap tugas yang menumpuk bahkan hingga tugas dikejar deadline, ulangan tidak berjalan lancar bahkan ujian remedial.





Hal itu terjadi karena pelajar tidak mampu memanajemen waktunya dengan baik, pelajar tidak dapat membagi waktu untuk belajar, mengerjakan tugas, bermain game bahkan bersosialisasi melalui media sosial. 





aplikasi manajemen waktu
Photo by Thirdman on Pexels.com




Padahal ada 24 jam setiap harinya, tetapi banyak pelajar yang merasa tidak cukup dengan waktu itu. Kenapa hal itu terjadi? Karena pelajar cenderung tidak dapat membagi waktu. Beruntungnya di era teknologi seperti saat ini, manajemen waktu sudah bisa diakses lewat aplikasi pada ponsel pintar kita masing masing.






6 Aplikasi Manajemen Waktu Terbaik





Penggunaan aplikasi untuk memanajemen waktu jelas lebih mudah, praktis dan efisien. Ada banyak sekali aplikasi manajemen waktu yang sangat berguna untuk pelajar. Berikut beberapa contohnya:





1. School Planner





aplikasi school planner




Aplikasi ini sepertinya sudah cukup terkenal di kalangan siswa. Yupss, School Planner! Aplikasi yang sangat di rekomendasikan buat pelajar, karena di aplikasi ini dapat menandai kalender untuk jadwal tugas kita dan membuat pengingat untuk kelas atau event event tertentu.





Konsep dari aplikasi ini adalah sebagai Agenda. Disini kita juga dapat mencatat nilai – nilai ujian atau ulangan harian. Selain itu, pengguna juga bisa melihat review harian atau mingguan tentang tugas tugas yang tidak selesai dengan tepat waktu. 









2. Rainbow To-Do List, Task & Reminders





Aplikasi Manajemen Waktu




Aplikasi yang satu ini sangat kreatif dan bagus. Aplikasi ini menawarkan fitur utama yaitu Note Rainbow yang membuat kamu tidak bosan saat melihat jadwal, ada juga Remind Me To yang membantu dalam mengingat hal – hal tertentu, dan fitur lainnya adalah Tasks Rainbow yang akan membantumu menggolongkan tugasmu berdasarkan warna – warna indah.









3. Google Task





Google Task




Aplikasi ini merupakan fitur terbaru dari Google, dengan aplikasi ini kamu dapat menyelesaikan lebih banyak hal. Kelola, catat, dan edit tugas dimanapun, kapanpun karena aplikasi ini dapat disikronkan ke seluruh perangkat.





Dengan mengintegrasikan ke Gmail serta Google Calender kamu akan membuatnya terhubung langsung. Dan juga dapat mengimpor pengingat Google ke Tasks. Sungguh keren bukan?









4. Todoist





aplikasi todoist




Aplikasi ini akan membantu dalam menjadwalkan semua tugas yag ingin di lakukan. Setiap item bisa ditandai menurut prioritas dan diberi batas waktu sehingga memudahkan untuk memanajemen waktu kita.





Ada 4 fitur utama dalam aplikasi ini yaitu Inbox, Next 7 days, Tab Project, Labels, dan Filters.









5. Task : Todo List, Task List, Reminder





Task : Todo List, Task List, Reminder




Aplikasi ini sangat simpel dan memiliki banyak pengguna di berbagai belahan dunia bahkan rate-nya di Playstore sangat tinggi. Itu bukanlah hal yang tidak mungkin, karena selain simpel aplikasi ini juga menawarkan fitur yang indah yang sering diperbaharui dan dikembangkan oleh pembuatnya.





Aplikasi ini merupakan aplikasi yang dikembangkan dari Wunderlist yang berada pada perangkat PC. Bagaimana, aplikasi ini cukup membuat penasaran bukan?









6. Forest: Stay Focused









Pada aplikasi ini menawarkan memanajemen waktu yang sangat unik yaitu mengatur waktu  sambil menanam pohon virtual.





Pengguna diberi kesempatan untuk fokus mengerjakan sesuatu tanpa memegang handphone, karena selama waktu diatur maka akan ada pohon yang bertumbuh semakin besar selama pengguna tidak keluar dari aplikasi ini. Artinya, pengguna yang lebih fokus pada kegiatan yang dilakukan akan mempunyai hutan virtual. Sepertinya menarik banget ya. 🙂









Namun, sebagus apapun sebuah aplikasi harus diikuti oleh kemauan dari diri sendiri agar tercipta sebuah keberhasilan jadi sekiranya kita tidak berpatok pada aplikasi rekomendasian dari saya ya. Keep Spirit For Everyone!





“Untuk mencapai mimpi besar, mulailah dari mewujudkan mimpi – mimpi kecil.” (Maudy Ayunda)